Blush On

3 Stick Blush On Lokal Ini Wajib Kamu Punya

By Andia Kusumawardhani
Blush on merupakan bagian dari makeup yang sangat digemari oleh wanita.

Pasalnya, selain membuat tampilan makeup di wajah lebih terlihat fresh dan natural, sapuan blush on juga mampu membentuk wajah jadi lebih tirus dan proporsional,lho.

Untuk itu, semakin lama semakin marak brand baik lokal maupun luar negeri yang telah berhasil menciptakan produk blush on dengan menawarkan beragam keunggulan.

Selain berbentuk powder, saat ini mulai berkembang pesat di pasaran blush on dalam bentuk stick.

Stick blush on ini memiliki kelebihan tersendiri, yaitu karena kemasannya yang lebih praktis, pigmented, dan mudah dibawa saat berpergian.
Untuk kamu yang sedang mencari produk blush on berbentuk stick merek lokal namun kualitas yang tak main-main, yuk langsung simak ulasan berikut!

1. Wardah Instaperfect City Blush Blusher Click
 
 

Yup! Produk pertama datang dari brand lokal yang sudah tak asing lagi, Wardah. Launching pada bulan Agustus, blush on stick dari Wardah ini hadir dengan dua sisi, yaitu blush on dan aplikator yang berbentuk sponge.
 
Tekstur Wardah Instaperfect City Blush Blusher Click ini memang super creamy dan mudah untuk dibaurkan. Blush on stick ini juga menawarkan dua macam shade, yaitu 01. Bliss dan 02. Adore.

Cara pemakaiannya pun cukup mudah, kamu hanya perlu memulaskan blush on ini ke area pipi. Kemudian ratakan dengan menggunakan aplikator yang telah tersedia di bagian ujung produk ini.
 
Selain itu, produk blush on stick ini juga diklaim sangat ringan dan aman untuk digunakan sehari-hari. Efek warna yang dihasilkan juga masih terbilang aman dan tidak menor.


2. Rollover Reaction Haloblush Coloring Sticks

 
 

Stick blush selanjutnya hadir dari produk yang tak kalah terus menghadirkan produk lokal brand dengan kualitas terbaik, Rollover Reaction.
 
Seperti biasa, packaging dari Rollover Reaction Haloblush Coloring Sticks ini sangat simple, modern, dan bernuansa warm.

Produk blush on stick ini memiliki tekstur yang smooth dan creamy. Rollover Reaction Haloblush hadir dalam tiga pilihan warna warm yang cantik, yaitu: Cayenne (dusty pink), Chai (rosewood brown), dan Cajun (coral orange).
 
Produk ini diklaim memiliki pigmentasi yang baik. So, kamu hanya perlu memulaskan blush on stick ini sekali untuk tampilan yang natural dan fresh.

3. Make Over Multifix Matte Blusher
 
 

Brand lokal yang senantiasa memenuhi kebutuhan para pecinta makeup ini kembali menghadirkan produk perona pipi dalam bentuk stick. Bernama Make Over Multifix Matte Blusher, produk ini memang didesain hampir sama dengan blush on stick lokal lainnya namun lebih dominan dengan warna hitam (doff).

Blush on stick ini memiliki 5 varian warna, yaitu: 01. Rose Hour (hint peach), 02. Quickpinker(soft pink), 03. Blush Rush (pink gelap), 04. Peach Flash (pink peach), dan 05. Heatshot (pink gelap).
 
Cara pengaplikasian blush on ini juga sangat mudah. Yaitu hanya dengan sekali polesan di pipi, kemudian kamu hanya perlu tap-tap beberapa kali untuk meratakannya.
 
Make Over Multifix Matte Blusher ini bertekstur creamy dan memiliki daya tahan yang baik, yaitu hingga 8 jam.
 
Kalau kamu lebih pilih blush on yang mana nih? Yuk, di share bareng Beautyparty.id !

Foto: Dok. Rollover Reaction, Make Over, Wardah

INFORMATION

About Us

OUR PARTNERS