Eyelashes

Cara Membersihkan Bulu Mata Palsu Agar Bisa Dipakai Berkali-kali

By Adinda

Saat ini menggunakan eyelashes extension atau bulu mata palsu sudah menjadi kebutuhan sehari-hari bagi para beauty enthusiast. Hal ini dilakukan untuk membuat mata terlihat lebih hidup dan indah.

Menggunakan bulu mata palsu juga membutuhkan keahlian tersendiri, lho! Selain memasangnya harus tepat, menggunakan bulu mata juga bisa jadi cukup menguras dana, bila kita tidak merawat bulu mata palsu ini dengan baik. Nah, untuk
menghemat pengeluaranmu, ternyata kita bisa membersihkan bulu mata palsu ini untuk kemudian digunakan lagi. 

Dilansir dari allure.com, Makeup Artist Professional dari New York City Meghan Nguy dan Tommy memberikan tips tentang bagaimana cara membersihkan bulu mata palsu yang sudah dipakai, supaya bisa dipakai berkali-kali. Yuk, simak!

Bersihkan Lem yang Menempel Pada Bulu Mata Palsu

Foto: Pinterest

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah melepaskan atau membersihkan lem-lem yang masih menempel pada bulu mata palsu yang sudah dipakai. Coba gunakan bantuan pinset, kemudian secara perlahan kita angkat sisa-sisa lem yang ada di bulu mata palsu.

Bersihkan Bulu Mata dengan Micellar Water

Setelah melepaskan sisa-sisa lem, saatnya membersihkan sisa maskara yang menempel pada bulu mata palsu. Untuk membersihkannya, kita bisa mengambil spoolie yang sudah dicelupkan dengan micellar water lalu sisir secara perlahan.

Jika ingin lebih bersih lagi, kita bisa tuangkan micellar water ke dalam wadah kecil dan celupkan bulu mata palsu agar sisa-sisa kotoran terlepas.

Foto: fabhow.com

Keringkan Bulu Mata Palsu

Jika bulu mata palsu sudah bersih, saatnya mengeringkan. Kita bisa menggunakan paper towel agar tidak merusak bentuk aslinya. Tidak disarankan untuk membersihkan bulu mata paslu menggunakan kapas, karena bahannya dapat menempel pada bulu mata palsu dan akan sulit lagi untuk dibersihkannya.

Selamat mencoba! 

INFORMATION

About Us

OUR PARTNERS