Permanent Hair Remover, Solusi Untuk Menghilangkan Rambut-rambut Halus
Wanita dan body hair atau rambut-rambut halus pada tubuh memiliki hubungan yang rumit. Di satu sisi, rambut halur memang hal yang wajar dan natural tumbuh di tubuh kita.
Di sisi lain, berbagai standar kecantikan membuat wanita malu akan body hair. Selain standar kecantikan, banyak wanita yang juga merasa tidak percaya diri dengan adanya body hair. Alasan kenyamanan dan kebersihan biasanya menjadi alasan utama bagi para wanita untuk menghilangkan rambut-rambut halus ini.
Foto: GettyImages.com
Untuk menghilangkan body hair terdapat beberapa cara yang bisa kita pilih. Pertama yang paling mudah dan cepat adalah mencukur dengan pisau cukur. Bila menggunakan metode ini, rambut akan tumbuh kembali dengan cepat.
Pilihan lain untuk menghilangkan bulu halus ini adalah menggunakan krim perontok, mencabut, atau metode paling beken adalah menggunakan teknik waxing.
Nah, untuk menghindari segala keribetan itu, saat ini kita bisa mencoba menghilangkan body hair secara permanen. Dilansir dari The Conversation ada beberapa metode untuk menghilangkan body hair secara permanen di antaranya adalah laser, IPL, dan electrosys.
Agar dapat menghilangkan body hair secara permanen tentu ada beberapa hal yang bisa menjadi pertimbangan. Pertama, dibutuhkan waktu yang lama, karena kita harus menjalani 6-12 kali treatment.
Selanjutnya, biaya yang dikeluarkan juga tidak sedikit. Karena treatment harus dilakukan beberapa kali setiap 4-6 minggu, maka kita harus mengeluarkan uang setiap bulannya. Namun hal ini bisa menjadi investasi kecantikan untuk jangka panjang.
Foto: GettyImages.com
Jangan lupa, walaupun menggunakan alat yang cangggih rasa sakit pun tak dapat dihindarkan. Kita akan mengalami sedikit rasa sakit selama beberapa perawatan awal. Hal ini terjadi karena masih ada rambut yang akan terkena energi laser dan memanaskan permukaan kulit. Tapi tenang, rasa sakit ini akan berkurang dengan perawatan secara berkala.
Apakah kamu tertarik untuk menghilangkan bulu secara permanen?