NEWS

Digelar Secara Virtual, Intip Kemeriahan The Opening Show Jakarta Fashion Week 2021

By Adelina Pisca
Foto: JakartaFashionWeek
Memasuki tahun ke-13, acara perhelatan mode tahunan di Indonesia,  Jakarta Fashion Week 2021 secara resmi dibuka pada tanggal 26 November 2020. Pada tahun ini, Jakarta Fashion Week diselenggarakan cukup berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, yaitu melalui live stream yang dapat diakses secara gratis di JFW. tv.
Foto: JakartaFashionWeek
Diadakan selama empat hari, Jakarta Fashion Week 2021 seolah menjadi pengobat rindu bagi seluruh insan yang mencintai dan bergelut di dunia industri fashion untuk kembali menggairahkan semangat kecintaan akan produk dari desainer lokal.

JFW 2021 dibuka dengan Opening Show, yang menampilkan seluruh koleksi dari para desainer berbakat dan label potensial dari Tanah Air seperti Rani Hatta, Restu Anggraini, Batik Chic, Tities Sapoetra, Wilsen Willim, Amot Syamsurimuda, Albert Yanuar, Kami, Yosafat Dwi Kurniawan, Lekat, Calla The Label, Cotton Ink, Jenahara, Bateeq hingga Rinaldy Yunardi.
Foto: JakartaFashionWeek
Semua koleksi ini dibawakan oleh para pemenang JFW Model Search 2020 yang dalam show pembuka ini didampingi oleh tiga Puteri Indonesia 2020 sebagai muse, yaitu Rr. Ayu Maulida Putri (membawakan koleksi Albert Yanuar), Putu Ayu Saraswati (membawakan koleksi Toton), dan Jihane Almira Chedid (membawakan koleksi Yosafat Dwi Kurniawan).

Bagi kamu yang tak ingin ketinggalan setiap show JFW 2021, masih bisa menonton seluruh show-nya di jfw.tv dan lihat info serunya di Instagram @jfwofficial.


 
 
 
 
 

INFORMATION

About Us

OUR PARTNERS