Base Make Up

Yuk, Cari Tahu 7 Shade Terbaru dari BLP Foundation

By Firyal Shabirah
Kabar gembira datang dari salah satu brand kosmetik lokal yang sudah nggak asing di telinga kita. By Lizzie Parra (BLP) Beauty baru saja merilis tujuh shade terbaru untuk foundation-nya, Face Base.

Shade baru yang dikeluarkan memiliki pilihan warna yang lebih banyak untuk orang Indonesia. Jika tadinya, range warnanya hanya medium sampai sawo matang, dengan tambahan tujuh shade baru, range-nya menjadi lebih luas dari kulit terang, kuning langsat, sawo matang, hingga kulit gelap. 

 
Foto: instagram.com/blpbeauty
 
Tujuh warna baru yang dikeluarkan antara lain, Ivory (N10), Medium Ivory (N15), Warm Medium Beige (W25), Warm Medium Sand (W35), Amber (N40), Medium Amber (N45), Medium Sable (N55).

Bisa dilihat, BLP memutuskan untuk menambahkan dua warna terang, satu warna medium, dan 4 warna gelap. Langkah ini mendapatkan feedback positif dari masyarakat pada media sosial BLP.

Untuk tekstur dari Face Base by BLP masih sama dengan lima shades sebelumnya. Foundation ini memiliki tekstur yang cair dan ringan di wajah.

Hasil yang akan didapat jika menggunakan foundation ini adalah light to medium coverage serta terlihat natural. Terdapat juga allantoin dan kafein untuk menenangkan kulit, sehingga bisa digunakan untuk kulit sensitif sekalipun.

 
Foto: BLP Beauty
 
BLP sudah merilis foundation Face Base sejak bulan Juli lalu, tetapi hanya ada lima pilihan warna yang dikeluarkan saat itu. Mengingat di Indonesia terdapat berbagai macam orang yang tentunya memiliki skin tone yang berbeda-beda, BLP menuai banyak saran dan permintaan untuk menambahkan pilihan warna. Ternyata, beberapa bulan setelahnya BLP mewujudkan permintaan dari masyarakat.
 
Foto: instagram.com/blpbeauty
 
Penambahan shade dari BLP ini merupakan sebuah langkah yang baik dan penting. Dengan semakin banyak brand yang memperhatikan inklusifitas dalam produknya, maka akan semakin banyak juga orang yang bisa mendapatkan produk kecantikan dengan mudah.

Lizie Parra pun memang menyampaikan dalam Instagram BLP Beauty, bahwa semua orang berhak merasa lebih baik, dan salah satu caranya dengan memakai makeup. Maka dari itu BLP berharap orang-orang bisa menemukan complexion sesuai warna kulitnya.

 
Selain melihat swatches-nya, kita juga bisa membuka media sosial BLP Beauty dan melihat panduan pemilihan warna yang telah disediakan.

Di situ, kita bisa membandingkan shades Face Base dengan foundation lain yang mungkin pernah digunakan sebelumnya, seperti Maybelline Fit Me dan MAC Studio Fix Fluid.

INFORMATION

About Us

OUR PARTNERS