SKINCARE

5 Rekomendasi Serum Untuk Membuat Wajah Lebih Glowing

By Adinda

Memiliki kulit wajah yang glowing merupakan impian bagi setiap perempuan. Untuk itu beragam cara dilakukan untuk mendapatkannya. Salah satunya adalah dengan rutin memakai serum. 

Tetapi, salah satu syarat penggunaan serum akan lebih maksimal adalah bila kita telah membersihkan wajah terlebih dahulu. Lalu serum apa yang dapat membuat wajah menjadi glowing? Kita bisa memilih serum yang memiliki bahan utama Vitamin C. Karena vitamin C dalam serum, dapat bekerja sebagai antioksidan sehingga mampu melawan radikal bebas dan mencegah penuaan dini pada kulit. 

BeautyParty.id akan memberikan 5 rekomendasi serum yang akan membuat kulit wajah semakin glowing. Berikut ulasannya!

1. Lancome Advanced Genifique Youth Activating Serum

Foto: ulta.com

Salah satu produk skincare ternama dari Prancis ini telah menciptakan serum untuk segala jenis kulit. Berkat adanya kandungan bahan aktif bifida ferment lysate, serum ini mampu memperbaiki kerusakan kulit akibat sinar UV, melembabkan dan meredakan peradangan pada kulit.

Dengan teksturnya yang ringan dan oil-free, produk ini juga mampu menyerap dengan baik pada kulit. 

2. Laneige Fresh Calming Serum

Foto: laneige.com

Produk dari Laneige ini akan memberikan kesegaran pada kulit yang dilengkapi dengan ekstrak buah leci. Selain itu, Fresh Calming Serum juga kaya akan vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan, meningkatkan produksi kolagen dan dapat mencerahkan kulit.

Produk ini cocok untuk kita yang memiliki kulit berminyak dan kombinasi, karena akan memberikan hidrasi dan efek menenangkan pada kulit.

3. Kiehl’s Hydro-Plumping Re-Texturizing Serum Concentrate

Foto: kiehls.co.id

Serum dari brand ternama Kiehl’s ini akan memberikan tekstur yang lebih baik untuk kulit wajah sehingga tidak tampak kusam.

Selain itu,
Hydro-Plumping Serum ini juga dapat memberikan hidrasi sekaligus menyamarkan tampilan garis halus pada kulit wajah. Dengan formula 15% glycerin dan ekstrak daun Shisho, serum ini dapat membuat kulit wajah tampak lebih kenyal dan bercahaya. 

4. Somethinc Niacinamide Moisture Beet Serum

Foto: somethinc.com

Ini dia salah satu brand lokal yang sedang hits di kalangan skin care enthusiast. Yup, Somethinc mengeluarkan tiga jenis serum, dan salah satu yang paling laris adalah seri Niacinamide+Moisture Beet Serum. 

Serum ini teksturnya cair, tidak terlalu lengket dan seketika membuat kulit wajah terasa lebih kenyal dam lembap. Kandungan Niacinamide di dalamnya dapat membantu kulit wajah tampak lebih cerah, menyamarkan noda hitam pada kulit dan membantu melembapkan sampai menghaluskan kulit. 

5. Elsheskin Vitamin C Serum 

Foto: elsheskin.com

Brand lokal lain yang tak kalah menarik adalah, Elsheskin Vitamin C Serum. Serum ini sekaligus dapat menjadi pelembap yang dapat menjaga kelembaban kulit. Produk ini juga dapat mengurangi kekusaman pada wajah berkat kandungan vitamin C di dalamnya, serta dapat bekerja sebagai antioksidan sehingga mampu melawan radikal bebas yang dapat memicu penuaan dini. 

 

INFORMATION

About Us

OUR PARTNERS